Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tanpa Disadari Inilah Pembawa Penyakit Bagi Diri Kita..

Bismillahirohmanirohim assalamu'alaikum warahmatullah wabarakatuh ..

Allah agama Islam telah mengatur seluruh aspek dalam kehidupan, Bahkan dalam urusan kesehatan pun Nabi Shallallahu Alaihi Wasallam mengajarkan kebiasaan-kebiasaan baik supaya tubuh kita tetap terjaga kesehatannya setiap amalan yang diperintahkan kepada seorang mukmin tak luput dari tujuan medis dan spiritual. Begitu juga dengan sesuatu yang dilarang juga demi menjaga diri manusia itu sendiri, ini menunjukkan bahwa Allah Subhanahu Wa Ta'ala menunjukkan bentuk kasih sayangnya kepada kita agar kita sebagai manusia selalu menjaga diri dan tidak menyakiti tubuhnya sendiri, akan tetapi justru kita sebagai manusia kerap kali mengabaikan hal-hal yang menjadi kebiasaan buruk yang dilarang agama, padahal tidak hanya penyakit fisik kebiasaan-kebiasaan ini juga akan menimbulkan munculnya penyakit hati.

Apa saja kebiasaan yang sering kita lakukan tapi malah membawa penyakit bagi kita sendiri?

Pertama adalah banyak bicara

Ada ungkapan yang mengatakan bahwa lidah yang tidak bertulang akan lebih tajam daripada pedang, mungkin ungkapan ini ada benarnya, bahkan kita bisa melihat sendiri Berapa banyak permusuhan yang terjadi hanya karena ucapan yang dikeluarkan oleh lidah. Begitu juga dengan banyaknya peperangan semua itu pun bisa terjadi hanya karena tidak menjaga lisan banyak bicara merupakan sikap berlebihan yang membawa dampak atau pengaruh besar dalam lingkungan. Dari Abu Hurairah radhiallahu Anhu berkata bahwa Hai Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda “barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir hendaknya ia berkata yang baik atau diam” Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim.

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam sangat mengkhawatirkan umatnya terkena bahaya lidah beliau selalu memperingatkan umatnya jika tidak mampu mengendalikan lidah lebih baik kita diam, hal ini semata-mata hanya untuk menjaga diri dari segala sesuatu yang merugikan, dalam riwayat hadits yang ditulis oleh Ibnu Majah pernah dijelaskan bahwa Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam bersabda “tidak ada yang melemparkan manusia ke neraka kecuali hasil yang dipetik dari lidah mereka” hadits riwayat Ibnu Majah. Dari hadits tersebut bisa kita ambil kesimpulan lidah membawa dampak besar yang bisa menjerumuskan kita kedalam jurang neraka. Abu Hatim bin Hibban rohimahulloh mengatakan diantara kesalahan paling besar yang dapat merusak kesehatan jiwa dan merusak Kebagusan hati adalah banyak bicara,

Kedua banyak tidur

Tidur yang berlebihan juga berpengaruh besar membawa penyakit dalam tubuh manusia, hal ini sudah banyak diteliti oleh para ahli medis yang mengatakan bahwa, terlalu banyak tidur bisa menyebabkan berbagai macam penyakit diantaranya adalah sakit kepala, sakit punggung, obesitas, gangguan mental, diabetes bahkan penyakit jantung,

Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam mengajarkan ummatnya agar tidur sesuai kebutuhan dan tidak berlebih-lebihan. Allah subhanahu wa ta'ala berfirman “di dunia mereka sedikit sekali tidur di waktu malam dan selalu memohonkan ampunan diwaktu pagi sebelum fajar Quran” surah az-zariyat ayat 17-18. Artinya kita sangat dianjurkan untuk Tidur yang cukup dan bangun malam untuk mengerjakan salat tahajud kemudian memohon ampun atas kesalahan dan dosa-dosa kita, karena yang demikian itu bisa membuat tubuh menjadi lebih segar, Bahkan dalam penelitian ilmiah yang melibatkan lebih dari satu juta orang mendapat kesimpulan terlalu banyak tidur justru bisa mempersingkat masa hidup. Hal ini disebabkan karena tubuh kurang aktif bergerak sehingga bisa menghambat sirkulasi darah ke seluruh tubuh dan membuat organ-organ tubuh bekerja lebih keras untuk memenuhi kebutuhan dari tubuh kita.

Ketiga banyak makan

Selain tidur yang berlebihan banyak makan juga bisa menyebabkan banyak penyakit, saat makan kita dianjurkan untuk tidak terlalu kenyang, Imam as-syafi'i rahimahullah menjelaskan bahaya kekenyangan Karena penuhnya perut dengan makanan, Beliau mengatakan kekenyangan membuat badan menjadi berat hati menjadi keras, menghilangkan kecerdasan, membuat sering tidur dan lemah untuk beribadah.

Kemudian dipertegas oleh Allah subhanahu wa ta'ala dalam firman-nya yang tertuang dalam Quran Surah al-a'raf Ayat 31 “makan dan minumlah dan janganlah berlebih-lebihan” Jika Allah subhanahuwata'ala sudah melarang makan dan minum yang berlebih-lebihan itu artinya adalah ada dampak buruk yang akan ditimbulkan dari berlebih-lebihan dalam makan maupun minum. Dari segi medis melalui penelitian ilmiah juga mengatakan bahwa makan yang berlebihan bisa menimbulkan berbagai macam penyakit diantaranya adalah obesitas, kolesterol tinggi, mudah lupa dan lain sebagainya.

Mulai saat ini mari bersama-sama untuk menjaga kesehatan yang Allah titipkan kepada kita.

Wallahu a'lam bish-shawab (Hanya Allah yang lebih mengetahui kebenaran yang sesungguhnya.)

Posting Komentar untuk "Tanpa Disadari Inilah Pembawa Penyakit Bagi Diri Kita.."